Magelang, Inspiratif.online – Untuk kedua kalinya, Kelompok 5Rupa Semarang yang beranggotakan Goen Narso, Djoko Susilo, Harry Laksono, Hary Titut, dan Hendriyanto menggelar pameran lukisan bertajuk “5RAWUNG”. Pada edisi tahun ini, mereka menggandeng sejumlah perupa Magelang yang telah memiliki reputasi kuat di dunia seni rupa, yakni Deddy PAW, Cipto Purnomo, Kaji Habeb, Oentoeng Noe, Munir TPR, dan Sujono Keron. Kolaborasi ini terselenggara atas prakarsa Hotel Atria Magelang.
Pameran yang diikuti 11 perupa dari Semarang dan Magelang ini resmi dibuka pada Rabu, 3 Desember 2025, dan akan berlangsung hingga 19 Desember 2025. Sebanyak 33 karya ditampilkan, menghadirkan kekayaan teknik, gaya, dan pendekatan visual yang merefleksikan keragaman pengalaman artistik tiap perupa.
Tema “5RAWUNG” diambil dari istilah Jawa “srawung”, yang berarti berkumpul, berinteraksi, dan bersosialisasi. Makna tersebut diperluas menjadi filosofi tentang berbagi pengetahuan, rasa, pengalaman, serta merawat toleransi dan persaudaraan dalam ruang kreatif bersama.
![]() |
| (Anglocita, karya Joko Susilo) |
Salah satu karya yang menonjol dalam pameran ini adalah lukisan berjudul “ANGLOCITA”, karya Djoko Susilo, perupa asli Kaliwungu, Kendal. Judul “Anglocita” berasal dari bahasa Sanskerta yang berarti mengutarakan isi hati. Menurut sang seniman, ungkapan hati tidak selalu berkaitan dengan percintaan, tetapi juga menyangkut pergulatan batin terhadap persoalan-persoalan dunia yang “sedang tidak baik-baik saja”. Melalui simbol-simbol visual yang tegas dan warna-warna berani, Djoko menyampaikan respons atas berbagai peristiwa mutakhir, termasuk bagaimana pernyataan dan opini berseliweran di tengah musibah. Lewat karya ini, ia menegaskan bahwa kejujuran adalah hal yang paling penting—bahwa dalam situasi apa pun, seseorang tidak perlu mencari pembenaran, tetapi harus memiliki keberanian untuk mengungkapkan kebenaran.
Sungkeman: Bid'ah Cinta Dari Jawa
Menurut Roni Purnama, Room Division Manager Atria Hotel Magelang, pameran ini digelar sebagai bentuk dukungan Atria terhadap perkembangan seni rupa di wilayah Magelang Raya. “Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi ruang apresiasi dan edukasi, yang bisa dinikmati para pelancong dan penikmat seni yang datang melihat karya para perupa,” ujarnya.
Dengan hadirnya kolaborasi lintas wilayah ini, “5RAWUNG” tidak hanya menawarkan pengalaman visual, tetapi juga merayakan perjumpaan gagasan serta energi berkarya dari Kendal hingga Magelang.
Penulis ; Emma Wijaya
Editor ; Danang Afi


0 Komentar